Presiden Barack Obama pada hari Selasa kemarin (20/9) menyerukan untuk yang terakhir kepada pasukan Muammar Gaddafi agar meletakkan senjata mereka ketika ia mengumumkan kembalinya duta besar AS untuk Tripoli dan berjanji untuk membantu membangun kembali Libya.
“Saat ini, rakyat Libya menulis sebuah bab baru dalam kehidupan berbangsa mereka,” kata Obama dalam sambutannya yang disiapkan untuk konferensi tingkat tinggi PBB tentang Libya.
“Kami akan berdiri bersama Anda dalam perjuangan Anda untuk mewujudkan perdamaian dan kemakmuran yang dapat membawa kebebasan,” ujar Obama.
Hampir sebulan setelah Gaddafi diusir dari kekuasaannya dengan bantuan dari kampanye pengeboman NATO yang dipimpin AS, Obama terus mendesak para pendukung Gaddafi untuk menyerah.
“Mereka yang masih bertahan harus memahami – rezim lama telah berakhir, dan sekarang saatnya untuk meletakkan senjata dan bergabung dengan Libya yang baru,” tegas Obama.
Dalam upaya untuk mendukung pemimpin baru Libya, ia juga mengatakan duta besar AS sekarang dalam perjalanan kembali ke Tripoli dan minggu ini, “bendera Amerika yang diturunkan sebelum kedutaan kami diserang akan dikibarkan kembali.” (Redaksi-HASMI/Er).