Relawan HASMI Bergerak Salurkan Bantuan Untuk Korban Tsunami Selat Sunda

Himpunan Ahlussunnah untuk Masyarakat Islami (HASMI) bergerak salurkan bantuan untuk korban tsunami Selat Sunda.

Para Relawan HASMI yang ditugaskan untuk mengemban misi kemanusiaan dalam membantu korban tsunami selat sunda terus bergerak siang dan malam untuk menjangkau para yang terkena tsunami sejak hari selasa, 15 Januari 2019.

Semangat mereka menghangatkan dinginnya malam dan menyejukkan teriknya mentari. Bergerak tanpa kenal lelah untuk menyalurkan bantuan kepada para korban tsunami di Banten.

Selain menyalurkan bantuan bahan makanan pokok, peralatan mandi, obat-obatan, pakaian, tenda, selimut dan juga popok untuk bayi dan lansia, Relawan HASMI juga menyalurkan mushaf al quran untuk Masjid, Panti Asuhan, Rumah Belajar dan Pondok Pesantren.

Semoga Alloh memberikan kekuatan dan kesabaran kepada para korban serta memberikan kekuatan kepada para Relawan yang sedang bertugas.

HASMI Peduli Sosial

Check Also

UBADAH BIN ASH-SHAMIT / Seorang Kapten dalam Balatentara Allah

UBADAH BIN ASH-SHAMIT Seorang Kapten dalam Balatentara Allah Ubadah bin Ash-Shamit termasuk salah seorang tokoh …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot