Laporan Sementara Aksi Kemanusiaan Peduli Banjir yang di Gelar HASMI

HASMI Peduli Bencana

Mereka yang terkena musibah adalah saudara-saudara kita. Mereka dalam kondisi yang sangat sulit, kehilangan tempat bermalam untuk sementara sehingga terpaksa harus mengungsi di tempat-tempat umum seperti Masjid, Stadion, dan lain-lain dengan kondisi yang tidak nyaman tentunya. Mereka kehabisan bahan makanan, berbagai macam penyakit menyerangnya, dan hari-hari mereka diliputi dengan kesedihan.

Saudaraku kaum Muslimin Rahimakumulloh

Uluran tangan Anda sangat dibutuhkan oleh mereka yang sedang diuji oleh Alloh dengan bencana banjir. Rupiah yang Anda sisihkan akan sangat membantu meringankan beban berat saudara-saudara kita. Shodaqah yang Anda berikan akan menjadi pelipur lara bagi saudara-saudara kita di saat-saat menyulitkan. Buatlah mereka tersenyum walaupun sebenarnya hatinya menangis. Berbagilah bersama untuk mereka.

Islam menegaskan bahwa sesama muslim adalah bersaudara. Ia laksanana satu tubuh, yang jika sebagian tubuh yang lain terkena sakit, maka bagian yang lain ikut meraskan sakitnya. Atau bahkan sesama muslim adalah seperti satu bangunan yang saling menguatkan sehingga terbentuklah struktur bangunan yang kokoh.

Alloh [swt] berfirman:

إِنَّمَا الْمُؤْمِنُونَ إِخْوَةٌ … (١٠

“Orang-orang beriman itu Sesungguhnya bersaudara…” (QS. Al-Hujurat: 10)

Rasululloh [saw] bersabda:

المُسْلِمُ أَخُو المُسْلِمِ لَا يَظْلِمُهُ وَلَايُسْلِمُهُ

“Orang muslim adalah sudara orang muslim (lain), tidak menzhaliminya dan juga tidak membiarkannya dizhalimi.” (HR. Al-Bukhari (no. 2442) dari Ibnu Umar)

Disebutkan lagi dalam kitab shahih:

مَثَلُ الْمُؤْمِنِيْنَ فِي تَوَادِّهِمْ وَتَرَاحُمِهِمْ وَتَوَاصُلِهِمْ كَمَثَلِ الجَسَدِ الوَاحِدِ إِذَا اشْتَكَى مِنْهُ عُدْوٌ تَدَاعَى لهُ سَائِرُ الجَسَدِ بالحمَّى وَالسَّهَرِ

“Perumpamaan orang-orang mukmin dalam cinta-mencitai, kasih-mengasihi dan sayang menyayangi adalah seperti satu tubuh, apabila ada salah satu anggotanya merasa sakit, maka seluruh tubuhnya juga akan merasakan rasa sakit dengan demam dan tidak dapat tidur.” (Muslim no. 2586)

Dalam kitab ash-shahih juga disebutkan:

(الْمُؤْمِنُ لِلْمُؤْمِنِ كَالْبُنْيَانِ يَشُدُّ بَعْضُهُ بَعْضًا) وَشَبَّكَ بَيْنَ أَصَابِعِهِ صلي الله عليه وسلم

“Orang mukmin dengan mukmin (lain) adalah seperti bangunan yang saling menguatkan satu sama lain.” Beliau mengatakan demikian sambil menjalinkan jeri-jemarinya.” (Al-Bukhari no. 481 dari shahabat Abu Musa al-Asy’ari).

***

Alhamdulillah… Untuk Aksi Kemanusiaan dan Penggalangan Donasi “HASMI Peduli Kemanusiaan dan Bencana” Se-JABODETABEK dan Bandung pada hari Ahad 19 Januari 2014, sementara terkumpul :

Uang Tunai

  • Via DPD Bogor Terkumpul : Rp 11.200.000
  • Via DPD Depok Terkumpul : Rp 8.738.300
  • Via DPD Tangerang Terkumpul : Rp 3.536.800
  • Via DPD Jakarta Terkumpul : Rp 1.500.000
  • Via DPD Bekasi Terkumpul : Rp 450.000
  • Via DPD Bandung Terkumpul : Rp 300.000
  • Via IPMI (Infaq Peduli Masyarakat Islami) : Rp 2.800.000

Jumlah Uang Tunai Yang Terkumpul Sementara Adalah : Rp 28.525.100 (Dua Puluh Delapan Juta Lima Ratus Dua Puluh Lima Ribu Seratus Rupiah)

Bantuan Lainnya

  • Susu Bayi Sebanyak 30 Dus
  • Gula 20 Kg
  • Pakaian 2 Bal
  • Selimut 8 Bal
  • Kasur Bayi 2 Buah

***

Kami haturkan Jazakumullah Khairan Katsiran kepada seluruh Kaum Muslimin yang turut serta dalam membantu saudara-saudara kita yang terkena musibah banjir. Semoga dengan diadakannya Aksi Kemanusiaan ini kita bisa lebih banyak bercermin bahwa betapa lemahnya kita jika hidup sendiri tanpa saudara-saudara se-Iman kita, betapa harta yang kita PEGANG saat ini bukanlah harta milik kita… Karena hakikatnya harta kita yang sesungguhnya adalah harta yang kita infak-kan/sedekahkan untuk kepentingan BERSAMA (Ummat).

***

Kami masih membuka peluang yang sebesar-besarnya untuk Anda yang ingin turut serta dalam Aksi ini, silahkan kirim ke Bank Syariah Mandiri (BSM) Cab.Cibinong no. rek.7033706191 a/n HASMI

***

Check Also

BELAJAR DARI KISAH HABIL & QABIL (Oleh: Hanif, S.Th.I.)

BELAJAR DARI KISAH HABIL & QABIL Oleh: Hanif, S.Th.I.  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *