Gelar Seminar Wirausaha, HASMI Akan Bentuk Komunitas Pengusaha Muslim

Seminar wirausaha hasmiBogor-HASMI.org| Seminar Wiarausaha yang kemarin (9/6/2013) baru digelar, alhamdulillah sukses dihadiri oleh seratus orang yang mengikuti rangkaian acara seminar yang diselenggarakan oleh Dewan Pengurus Pusat (DPP) Harakah Sunniyah untuk Masyarakat Islami (HASMI). Dan selanjutnya HASMI berencana akan bentuk komunitas pengusaha Muslim, sebagai tali penghubung ukhuwah antar sesama pengusaha.

Seminar yang bertema “Meraih Keberkahan Rizki dalam Usaha” itu mendapat dukungan penuh dari lembaga Infaq Peduli Masyarakat Islami (IPMI). Yang turut menghadiri acara seminar dengan beberapa personilnya.

Bertempat di gedung Kusnoto, Jl. Ir. Juanda No 18, berhasil dihadiri 0leh 100 orang. Mayoritas peserta yang hadir ialah Para Pedagang, Pengusaha Pemasangan Plafon, Pengusaha Budidaya Jamur, Pengusaha Online, dll.

Ustadz Abdul Wahid Lc hadir selaku pemateri dalam acara seminar tersebut. Alhamdulillah atas seizin Allah, beliau melalui ilmu serta kelihaian yang dimilikinya  dalam memamaparkan materi, membuat seluruh peserta paham dengan apa yang disampaikan terkait meraih keberkahan rizki dalam usaha yang menjadi tema dalam seminar tersebut. Selain itu, beliau merupakan anggota struktur  dari DPP HASMI.

Seorang peserta menuturkan, “Untuk meraih sebuah kesuksesan dalam usaha memang bukan hal yang mudah, dibutuhkan sebuah kerjasama yang berlandaskan kuatnya kejujuran. Mudah, Berkah, dan Bermanfaat menjadi tujuan utama setiap pengusaha Muslim. Untuk itu, acara seperti ini sangat-lah dibuthkan.”

Dalam akhir acara, setiap peserta diberikan sertifikat sebagai kenang-kenganan fisik dari seminar tersebut. Dan empat buah Al-Qur’an diberikan sebagai door prize kepada empat orang peserta bagi yang berhasil menjawab pertanyaan dari pemateri.

Pasca acara, HASMI dan sejumlah pengusaha yang ada membentuk steering committee sebagai tahap awal untuk membentuk Komunitas Pengusaha Muslim. (Red-HASMI/Husin)

Check Also

Alhamdulillah Hasmi Peduli Ikut Andil – Bantuan telah sampai di Jabalia Medical Centre Gaza Palestina

ALHAMDULILLAH ALA KULLI HAL‼️ Di tengah perang, kau tetap panjatkan do’a.. Di tengah kehilangan, kau …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot